STRATEGI CAPAIAN:
Untuk menjamin agar kinerja layanan BAA dapat berjalan dengan baik dan dapat mengikuti perkembangan kemajuan teknologi yang ada dan perkembangan-perkembangan yang terjadi di UNAS, maka strategi capaian yang dilakukan BAA :
- Secara rutin melakukan rapat internal untuk kegiatan-kegiatan layanan harian yang dilakukan terhadap mahasiswa dan dosen, melakukan koordinasi untuk kegiatan-kegiatan rutin internal yang menjadi tanggung jawab BAA seperti wisuda, penerimaan mahasiswa baru, daftar ulang, Persiapan Perkuliahan, laporan PDDIKTI dan lain-lain. Hal ini untuk menjamin agar proses layanan terhadap mahasiswa, dosen, unit internal dan eksternal dapat dilakukan dengan baik:
- Melakukan pengembangan SDM melalui pendidikan ataupun pelatihan/ kursus-kursus sesuai dengan kebutuhan perkembangan bidang layanan maupun perkembangan teknologi informasi
- Secara personal setiap individu melakukan perbaikan terhadap perilaku dan sikap yang mengarah kepada budaya kerja yang ingin dicapai
- Melakukan proses evaluasi terus menerus terhadap prosedur kerja dan layanan melalui masukan dari mahsiswa dan dosen dalam bentuk penyebaran kuesioner (hasil survey)
SASARAN KERJA
Sasaran Kerja Biro Administrasi Akademik (BAA).
- Tersusunnya Pedoman Akademik UNAS.
- Tersusunnya Kalender Akademik UNAS.
- Tersedianya Pedoman dan SOP layanan Akademik.
- Terselenggaranya layanan registrasi yang cepat dan memuaskan.
- Terselenggaranya layanan akademik yang cepat dan memuaskan.
- Terselanggarnya layanan ijasah, transkrip akademik dan SKPI secara cepat dan memuaskan.
- Tersedianya informasi mahasiswa (student body, mahasiswa DO, mahasiswa aktif, mahasiswa non aktif) secara periodik.
- Tersedianya status mahasiswa (perkembangan mahasiswa) secara periodik.
- Tersedianya informasi Indeks Prestasi mahasiswa secara cepat dan akurat berbasis (program studi, angkatan, Tahun) secara periodik.
- Terwujudnya laporan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PD DIKTI) secara akurat dan tepat waktu. Tersedianya layanan data perguruan tinggi dan data eksekutif yang akurat dan cepat untuk pengambilan keputusan.
- Terjaminnya kerahasiaan surat, dokumen, data dan informasi.
- Terwujudnya kelengkapan dan kebenaran laporan pelaksanaan tugas.